jurnalbogor.com – Pemerintah Desa Sadengkolot melakukan peningkatan jalan desa dengan aspal hotmix di lingkungan RW 05 dan RW 06 Kampung Sukarakyat, Sadengkolot, Leuwisadeng, Kabupaten Bogor. Pengerjaan hotmix jalan dikebut karena kondisi cuaca yang akhir-akhir ini tak menentu.
Sekretaris Desa Sadengkolot Sudiman menjelaskan, hotmix jalan di Kampung Sukarakyat merupakan progres program yang harus dikerjakan, selain pembangunan infrastruktur lainnya.
“Hotmix jalan sepanjang 650 meter yang dinantikan masyarakat telah rampung dan telah digunakan.
Salah satu permintaan masyarakat di dua RW jalan itu menjadi mulus terjawab sudah. Termasuk prioritas pembangunan tersier hal ini untuk mempercepat kelancaran saluran air menuju pusat kegiatan pertanian. Dibangunnya jembatan tersier di tiga titik, tentu untuk memperkokoh optimalisasi debit air agar suplai air dibutuhkan petani terus berkelanjutan,” kata Sudiman, Selasa (9/7/2024).
Dia menjelaskan, secara berkala semua aspirasi masyarakat direspons dan disesuaikan dengan pagu anggaran sesuai kebutuhan masyarakat. Seperti pembangunan permanen tiga buah jembatan tersier untuk membantu kebutuhan para petani dan salah satu aliran airnya ke Blok pesawahan Leuwibengkok di RT 03 RW 10 seluas 15 hektare agar tetap lancar.
“Dana desa yang diterima juga dimanfaatkan di dua titik berupa pembangunan TPT di RW 03 di Kampung Ciranji dan Kampung Cimanirasa di RW 01,” jelasnya.
(AE)