jurnalbogor.com – Puncak perayaan event Hari Disabilitas Internasional (HDI) serta pelaksanaan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) 2024 yang dilangsungkan Dinas Sosial Kabupaten Bogor digelar di GOR Laga Satria, Pakansari, Cibinong, Minggu (8/12).
Dinas Sosial Kabupaten Bogor yang dinahkodai Farid Ma rup memang punya terobosan baru pada pelaksanaan HDI dan HKSN 2024.
Festival Kreasi dari Tepian 2024 merupakan inovasi baru yang dilakukan Dinsos Kabupaten Bogor dalam merayakan rangkaian HDI dan HKSN 2024.
” Puncak perayaan HDI dan HKSN 2024 sangat mengesankan bagi anak anak istimewa yang ada di Sentra Olahraga Disabilitas (SOD) NPCI Kabupaten Bogor” ujar Sekum NPCI Kabupaten Bogor, Ripin Sembiring, Minggu (8/12).
Ripin menambahkan, para atlet SOD NPCI Kabupaten Bogor merasa senang dan bangga dilibatkan pada Festival Kreasi dari Tepian 2024.
Artinya, kata Ripin Sembiring, Pemkab Bogor melalui Dinsos Kabupaten Bogor sangat membuka ruang kesetaraan hak hak anak anak istimewa yang ada di SOD NPCI Kabupaten Bogor.
“Saya lihat anak anak begitu enjoy menikmati lagu lagu dari dua Grup Band ternama di tanah air yang memeriahkan Festival Kreasi dari Tepian 2024,” tegas Ripin.
Tak.hanya itu, kata Ripin, para atlet SOD NPCI Kabupaten Bogor juga sangat ceria saat berpoto bersama dengan salah satu personil dari Andra and the BackBone salah satu Grup Band yang memeriahkan Festival Kreasi dari Tepian 2024.
Ia juga memuji inovasi Dinsos Kabupaten Bogor yang punya konsep bagus dalam perayaan HDI dan HKSN 2024. (Aga)