Sarasehan HIPMI, Asmawa Tosepu Ajak Pengusaha Muda Sukseskan Pemilu

  • Whatsapp
Sarasehan HIPMI

Jurnal Bogor – Pj. Bupati Bogor, Asmawa Tosepu mengajak jajaran Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) untuk turut serta mensukseskan pesta demokrasi di Kabupaten Bogor. Hal ini ia sampaikan pada acara sarasehan HIPMI dengan tema “Tantangan dan Peluang Pengusaha Muda Pada Tahun Politik”, di Hotel Lorin Sentul, Babakan Madang, Senin (29/1/24).

Hadir pada kesempatan tersebut, perwakilan BPD HIPMI Jawa Barat, Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bogor, Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bogor, Ketua dan jajaran pengurus BPC HIPMI Kabupaten Bogor, serta jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor.

Read More

Pj. Bupati Bogor, Asmawa Tosepu menjelaskan, Pemilu tahun 2024 tinggal hitungan hari, Kabupaten Bogor akan melaksanakan pesta demokrasi terakbar sepanjang perjalanan bangsa ini. Tahun politik ini juga peluang bagi para pengusaha muda, dengan mencermati kebijakan pemerintah ke depan. Sehingga pengusaha tidak hanya dapat memitigasi risiko, tetapi juga bisa berperan menjadi agen perubahan yang berkontribusi pada kemajuan demokrasi dan ekonomi.

“Kegiatan sarasehan ini merupakan wujud peran pengusaha muda sebagai agen perubahan melalui partisipasi aktif dalam diskusi publik sekaligus pendidikan politik. Kepada para pengusaha muda di Kabupaten Bogor saya mengajak untuk mensukseskan pesta demokrasi di Kabupaten Bogor,” ujar Asmawa kepada Jurnal Bogor.

Asmawa mengatakan, kesuksesan tersebut ditandai dengan terciptanya kondusifitas wilayah. Ekonomi akan tumbuh, pembangunan akan berjalan bila kondusifitas wilayah bisa dijaga. Selanjutnya, meningkatnya partisipasi politik masyarakat Kabupaten Bogor.

“Mari menjadi pelopor untuk mengedukasi masyarakat untuk melaksanakan hak konstitusinya, memilih pemimpin bangsa untuk lima tahun kedepan,” tandas Asmawa.

Selanjutnya, Asmawa mengungkapkan, di tengah ketidakstabilan kondisi global dan Pemilu nasional, tantangan pembangunan menjadi semakin kompleks. Sehingga sinergi dan kolaborasi antara pemerintah dan pengusaha, dalam hal ini para pengusaha muda menjadi kata kunci dan keharusan. Ia yakin dengan sinergi dan kolaborasi akan mendorong akselerasi pembangunan khususnya pembangunan di bidang ekonomi.

“HIPMI sebagai wadah pengusaha muda dengan jejaring yang sangat luas di berbagai sektor terutama sektor industri, diharapkan mampu memobilisasi roda ekonomi dan mengembangkan kemitraan strategis, yang dapat memperkuat iklim investasi, mendorong kewirausahaan, dan pertumbuhan ekonomi,” ungkap Asmawa.

Asmawa juga menerangkan, struktur perekonomian Kabupaten Bogor didominasi oleh tiga sektor, pertama adalah industri pengolahan, kemudian sektor perdagangan besar dan eceran, dan sektor konstruksi. Artinya hingga saat ini, industri masih menjadi sektor andalan yang ada di Kabupaten Bogor.

“Ini menjadi peluang bagi para pengusaha muda untuk untuk melakukan usaha, berinvestasi, dan bermitra dengan Pemkab Bogor dalam rangka pelaksanaan pembangunan,” terang Asmawa.

Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kabupaten Bogor, Sintha Dec Checawati menyampaikan apresiasinya kepada HIPMI Kabupaten Bogor. Kegiatan sarasehan ini bukti bahwa pengusaha muda kabupaten bogor gerak cepat membaca situasi dan mengambil langkah nyata.

“Saya berharap dari sarasehan ini akan lahir kesamaan pandangan dan sikap mengenai dunia usaha dalam memasuki tahun politik. Dengan selalu mengutamakan kepentingan masyarakat sebagai kepentingan yang lebih besar,” tutur Sintha.

Sementara Ketua Umum BPC HIPMI Kabupaten Bogor, Akhmad Hidayat menyampaikan, kami merespon situasi politik hari ini yang sudah mulai menghangat. Kita sadar betul posisi anak mudah hari ini sedang terpecah belah, namun yakin HIPMI tetap satu dan tidak akan pernah terpecah belah.

“Saya mengajak teman-teman di HIPMI untuk segera bergerak mengambil posisi, awal tahun ini menjadi penting untuk konsolidasi agar kita berkontribusi lebih pada pembangunan ekonomi,” ucap Akhmad.

Ia menambahkan, HIPMI dan pemerintah daerah tidak bisa terpisahkan, dimana-mana kita berkolaborasi. Oleh karena itu, kami siap berkolaborasi dan bersinergi dengan Pemkab Bogor dalam membangun Kabupaten Bogor.

(NN)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *