Oknum Kontraktor Peras Disdik Kabupaten Bogor

  • Whatsapp

jurnalbogor.com – Polisi Resort (Polres) Bogor masih lakukan pendalaman atas dugaan pemerasan oknum kontraktor yang juga mengaku sebagai pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Kapolres Bogor, AKBP Rio Wahyu Anggoro mengatakan, bahwa tersangka YS yang tak lain oknum KPK gadungan berprofesi sebagai kontraktor.

Read More

“Tersangka wiraswasta melakukan pemerasan sejak beberapa bulan lalu terhadap pejabat di Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor sebanyak Rp750 juta. YS juga berprofesi sebagai kontraktor,” ujar AKBP Rio kepada Wartawan, kemarin.

Rio menambahkan, YS melakukan pemerasan dengan cara menakut-nakuti para pejabat Pemkab Bogor atas adanya surat pemanggilan KPK.

“Tersangka menunjukan foto pemanggilan KPK pada korban. Agar foto itu tidak tersebar, tersangka meminta uang dengan total Rp750 juta tersebut,” katanya.

Lebih lanjut ia memaparkan, pihaknya masih terus melakukan pendalaman atas perkara limpahan instansi anti rasuah tersebut.

“Semua masih kami dalami. Untuk korban yang sudah dimintai keterangan baru YP. Semua masih kami kembangkan, dan sudah berkoordinasi dengan Kejaksaan karena ini atensi,” tandasnya.

(ndo)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *