Nikmatnya Tumis Genjer di Resto & Caffe Kadeudeuh

  • Whatsapp

jurnalbogor.com – Resto & Caffe Kadeudeuh menyajikan masakan khas Sunda, dimana tumis genjer menjadi andalan rumah makan ini, selain pepes jantung pisang, oseng daun pepaya dan ada juga sambel koneng sambel honje dan tutut.

Resto dan Caffe Kadeudeh yang berada di Pasirkuda Jalan Raya Ciomas, Bogor Barat, Kota Bogor ini memiliki tempat berkonsep modern gaya minimalis dengan suasana klasik dan romantis.

Read More

“Disini menyediakan masakan tradisional Indonesia menu Sunda,” ucap owner Resto & Caffe Kadeudeuh, Hera ditemui Jurnal Bogor, Rabu (3/7/2024).

“Karena itu juga kita hadirkan genjer di menu,” kata dia lagi.

Walau identik dengan sayur “jadul”, tetapi ternyata penikmat genjer di TResto & Caffe Kadeudeuh berasal dari berbagai golongan, mulai orang tua hingga anak-anak muda.

Menariknya, sayur genjer bisa dihidangkan dengan banyak varian seperti tumis genjer cabe bawang, tumis genjer ebi pete, tumis genjer tauco, tumis genjer tempe cabe merah, dan tumis genjer balacan.

(WH)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *