Jurnal Bogor – Kue kering atau cookies kerap menjadi salah satu hidangan yang wajib disajikan di meja ruang tamu atau keluarga saat hari raya perayaan atau acara tertentu, seperti Hari Raya Idul Fitri, Natal, atau sebatas cemilan keluarga dan arisan atau sekedar kumpul bersama teman-teman di rumah.
Bukan hanya itu saja, saat ini kue kering juga dijadikan sebagai parcel atau bingkisan untuk diberikan kepada orang lain sebagai bentuk tanda bakti, hormat dan sebagainya. Dengan begitu, tidak sedikit orang yang memanfaatkan moment tersebut dengan membuka peluang usaha kue kering.
Nah, Owner Moniq Cake & Cookies Said Darmawan menyebutkan ada beberapa faktor yang membuatnya yakin untuk menjalankan usaha tersebut. Diantaranya selain memiliki keahlian membuat kue, kini banyak orang yang sibuk dengan pekerjaannya sehingga mereka lebih baik membeli kue yang sudah jadi daripada harus repot-repot membuat kue sendiri.
Dengan kondisi sekarang seperti itu, usaha kue dituntut berkreasi dalam berpromosi, bahkan mesti bisa mengkirim ke lokasi pemesan seperti yang dilakukan Toko Moniq Cake & Cookies. Ya, di MoniqCake & Cookies kue kering untuk menemani waktu libur dan santai bisa langsung memesannya.
Ada beberapa varian cake diantaranya Vanila-Coklat, Black forest, Tiramisu, fruit cake dan Rainbow cake.
“Yang paling Favorit dari Moniq Cake & Cookies tersebut adalah Fruit cake dan terlebih lagi untuk anda yang tidak menyukai manis bisa mencoba aneka macam roti,” ucap Said Darmawan yang ditemui Jurnal Bogor, Rabu (23/1/2024).
Selain kue – kue kering ini juga, Moniq Cake & Cookies menjual aneka kue basah, cake dan donat hasil olahan sendiri dengan rasa yang tidak kalah enaknya karena bahan-bahannya alami dan tidak mengandung pengawet. Kue ini pun hanya sanggup bertahan 3 hari dan bila dikulkas bisa sampai 1 minggu.
“Untuk bahan dari cake maupun kue basahnya kita memakai produk dari dalam negeri dan bahannya alami tanpa bahan pengawet,” tambah Said Darmawan.
Silakan coba kue-kue Moniq Cake & Cookies di Jl.Darul Fallah Nomor 40 RT 03/04 Ciampea, Kabupaten Bogor. Toko ini buka dari pukul 8.00-18.00 WIB, serta harga dari kue basah bervariatif tergantung ukuran dan harganya berkisar Rp 2500, 165 ribu hingga Rp 500 ribu, serta cookies character Rp 3-7 ribu.
(WH)