Lokasi Oplosan Gas Meledak, Satu Orang Terluka Parah

  • Whatsapp

jurnalbogor.com – Warga Perumahan Grand Harmoni Blok E2 Kampung Lebak Kongsi, Desa Cileungsi, Kabupaten Bogor dikagetkan dengan suara ledakan yang berasal dari sebuah rumah milik Perendi Siahaan. Ledakan yang berasal dari tabung gas tersebut terlihat menghancurkan hampir separuh bagian rumah milik Perendi tersebut.

Dari lokasi kejadian terlihat banyak tabung gas dari berbagai jenis, warga pun mengambil kesimpulan jika selama ini rumah tersebut diduga kerap dijadikan lokasi pengoplosan gas elpiji tiga kilogram.

Read More

“Kejadiannya sekitar Rabu (7/8) sekitar jam 10 pagi. Warga sekitar mendengar suara ledakan yang sangat keras. Ketika ditelusuri ternyata ledakan berasal dari rumah milik Perendi,” kata Umar salahsatu warga sekitar.

Menurut dia, akibat kerasnya ledakan tersebut, rumah milik Perendi mengalami kerusakan parah. Bahkan, kata dia pemilik rumah juga menjadi korban ledakan dan mengalami luka bakar yang cukup parah.

“Memang di dalam banyak sekali tabung gas. Kami menduga lokasi tersebut dijadikan tempat pengoplosan gas elpiji,” ujarnya.

Usai kejadian, kata Umar, warga langsung membawa korban ke rumah sakit dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Cileungsi.

Sementara itu, Kapolsek Cileungsi, Kompol Wahyu Madransyah Putra mengatakan pihaknya mendapatkan informasi dari warga terkait adanya ledakan di sebuah rumah yang berada di perumahan Grand Harmoni, dan langsung mendatangi TKP.

“Setelah mendapat informasi dari warga saya langsung mendatangi TKP untuk menindaklanjuti. Untuk kegiatan aktivitas disini memang baru diketahui karena tertutup, warga dan ketua lingkungan juga tidak tahu ada aktivitas disini,” sebut Kapolsek.

Saai ini, ungkap Wahyu, pihaknya tengah menyelidiki penyebab ledakan yang menghancurkan rumah tersebut.

“Penyelidikan ini kita sedang dalami, apakah ini ledakan gas atau apa masih kita dalami. Saat ini kita hanya mendatangi TKP, kemudian korban juga harus mendapatkan pengobatan,” ungkapnya.

(fik)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *