jurnalbogor.com – Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mendatangi Pusat Pastoral Keuskupan Bogor, Jalan Kapten Muslihat, Kelurahan Paledang, Kota Bogor pada Jumat (9/2/2024).
Kedatangan Ganjar pun langsung disambut hangat oleh Paskalis Bruno Syukur dan para romo Keuskupan Bogor.
Dalam kesempatan itu, Paskalis Bruno Syukur mengaku senang dan berterima kasih atas kedatangan Ganjar berserta Atikoh ke Pusat Pastoral Keuskupan Bogor.
“Dengan pertemuan kali ini dengan kita mau menegaskan bahwa kami dari gereja katolik di Keuskupan Bogor itu siap bersama calon pemimpin kita. Untuk memajukan Indonesia yang berkeadilan, Indonesia yang sejahtera, yang pasti diperjuangkan oleh calon-calon presiden kita,” ujar Bruno kepada wartawan.
“Hari ini terima kasih Pak Ganjar, datang ke tempat kami meneguhkan perjuangan kami juga,” tambahnya.
Sementara itu, Ganjar mengatakan bahwa para pendeta dari Sabang sampai Merauke, kemudian pendidikan, kesehatan, mereka masuk ke wilayah-wilayah yang bukan core business-nya.
“Dan inilah bentuk berikutnya bagaimana bisa bersilaturahmi antar anak bangsa,” katanya.
Sehingga, Indonesia menjadi asik, menjadi menarik, menjadi tidak gampang marah, menjadi tidak gampang tersinggung, dan menjadi saling tahu.
“Karena kalau saling tahu biasanya toleran. Orangnya akan menjadi moderat,” tandasnya.
(FDY)