FAJI Kabupaten Bogor Resmi Dapat SK Kepengurusan Dari FAJI Jabar

  • Whatsapp

jurnalbogor.com – Jajaran pengurus Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kabupaten Bogor  periode 2025-2029 secara resmi sudah mendapatkan SK kepengurusan dari FAJI Jawa Barat.

Mardiyanto SH selaku Ketua FAJI Kabupaten Bogor periode 2025 – 2029 mengatakan kepengurusan FAJI Kabupaten Bogor sudah mendapatkan SK resmi dari Jawa Barat pada pekan lalu di Bandung.

Read More

Tak hanya itu, kata Mardiyanto, kemungkinan besar saat pelantikan FAJI Kabupaten Bogor periode 2025 – 2029 akan dihadiri langsung oleh Ketua FAJI Jawa Barat.

“Alhamdulillah kita sudah Sah dan saat ini FAJI Kabupaten Bogor akan langsung tancap gas membuat program pembinaan jangka panjang kepada para talenta atlet atlet arung jeram Kabupaten Bogor,” ujar Mardiyanto,  Selasa (15/4/2025).

 Mardiyanto menambahkan, FAJI Kabupaten Bogor juga akan meningkatkan kolaboratif dan sinergitas dengan stakholder keolahragaan yang ada di Kabupaten Bogor seperti Dispora terkait peningkatan sarana dan prasarana latihan, peningkatan SDM pelatih dan wasit arung jeram serta akan membuat event berskala Kejurda atau  Kejurnas di Kabupaten Bogor.

Ia menegaskan, eksistensi FAJI Kabupaten Bogor periode 2025 – 2029 tidak hanya fokus pada persiapan Porda atau Porprov Jabar 2026.

“Pembinaan FAJI Kabupaten Bogor tidak hanya sebatas pada Porprov saja. Namun kami ingin pembinaan secara  berkelanjutan hingga bisa melahirkan atlet atlet potensial binaan sendiri,” papar Mardiyanto.

Sementara itu, Kadispora Kabupaten Bogor, Asnan AP belum lama ini mengatakan siap mendukung program program yang akan dilakukan oleh FAJI Kabupaten Bogor.

Menurutnya, Kabupaten Bogor punya SDA  (Sungai) yang bisa dijadikan sebagai venue untuk kejurda arung jeram berskala regional atau nasional. “Kami juga sangat mendukung kalau FAJI mau mengajukan program pelatihan wasit dan juri arung jeram,” pungkas Asnan AP. (Aga)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *