Tampil Perkasa, Tim Seven Ball Kabupaten Bogor Juara Grup C

  • Whatsapp
Tim Seven Ball SOIna Kabupaten Bogor saat berhadapan dengan Kabupaten Ciamis dan mengalahkan dengan skor 3-0.

jurnalbogor.com – Tim Seven Ball SOIna Kabupaten Bogor tampil perkasa dalam dua laga babak penyisihan Grup C Kejuaraan 7 a-Side Football SOIna Cup Tingkat Jawa Barat 2024, yang berlangsung di Stadion Sidolig, Kota Bandung, pada 11-12 November 2024.

Tim yang dilatih Saepuloh ini berhasil meraih kemenangan meyakinkan, mengalahkan Kabupaten Cirebon dengan skor 2-0 dan Kabupaten Ciamis 3-0.

Read More

Keberhasilan ini membuat Ketua Special Olympics Indonesia (SOIna) Kabupaten Bogor, Ahmad Azwari, merasa terharu dan bangga atas pencapaian gemilang skuad Seven Ball SOIna Kabupaten Bogor yang berhasil menjadi juara Grup C Turnamen 7 a-Side Football SOIna Cup Jawa Barat 2024.

Ahmad Azwari mengungkapkan bahwa ajang 7 a-Side Football SOIna Jawa Barat 2024 merupakan acara yang sangat penting dalam menggali talenta atlet Seven Ball dari seluruh daerah di Jawa Barat. Selain itu, acara ini juga menjadi ajang seleksi untuk Timnas Indonesia B yang akan mengikuti Kejuaraan South East Asia 7 a-Side Football Competition 2025 mendatang.

“Saya bangga dengan para pemain dan pelatih Tim Seven Ball yang sudah memberikan hasil yang nyata. Ini menunjukkan bahwa SOIna Kabupaten Bogor telah memiliki skuad Seven Ball yang dapat bersaing di kancah Jawa Barat,” ujar Ahmad Azwari, Senin (11/11).

Mantan perenang Paralympic nasional Indonesia itu juga optimis bahwa Skuad Seven Ball SOIna Kabupaten Bogor bisa melaju ke final dan menjadi juara dalam ajang 7 A-Side Football SOIna Cup Jawa Barat 2024.

Lebih lanjut, Ahmad Azwari menyampaikan harapannya bahwa beberapa atlet Seven Ball dari Kabupaten Bogor bisa bergabung dengan Timnas Seven Ball Indonesia.

“Semoga dalam fase berikutnya, Skuad Seven Ball SOIna Kabupaten Bogor bisa meraih kemenangan, melaju ke final, dan menjadi juara di tingkat Jawa Barat,” pungkasnya. (Aga)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *