Maraknya ‘Perang Sarung’ dan Geng Motor, Pol PP Gencar Patroli

  • Whatsapp
ilustrasi perang sarung

jurnalbogor.com – Perang sarung dan geng motor menjadi satu rangkaian aksi kekerasan yang terjadi selama bulan Ramadhan di Kabupaten Bogor.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban (trantib) Ellu Herlina terkait aduan dan laporan adanya aksi konvoi pemotor yang mengelilingi wilayah Ciawi, Caringin, Cijaruk dan sekitarnya.

Read More

Aksi kerumunan massa dari 2 arah berlawanan yakni Caringin dan Warung Nangka Ciawi itupun viral di media sosial. Hingga akhirnya dibubarkan oleh warga. Namun dampaknya tidak mempengaruhi kondisi di Kecamatan Caringin.

“Aksi itupun menjadi atensi Camat dan Seksi trantib melalui pendekatan preventif dengan mendatangi langsung desa dan kampung yang ditengarai menjadi tempat kerumunan remaja dan anak muda pada malam hingga dini hari selama Ramadhan ini,” ungkap Ellu, Selasa (19/3/2024).

Menurutnya, polisi bersama Pol PP di kecamatan meningkatkan operasi patroli malam ke desa-desa dan kerumunan anak muda seperti geng motor.

Sementara Kasat Pol PP Kabupaten Bogor Cecep Iman Nagarasid menginstruksikan kepada jajaran Camat dan Trantib berkordinasi meningkatkan patroli malam satu minggu 3 kali. Target utamanya selain kerumunan dan potensi tawuran adalah peredaran miras di bulan Ramadhan.

“Serta konvoi bermotor pada malam hingga subuh di Warung Nangka Ciawi yang dibubarkan warga pada Selasa dini hari itupun menyebar ke berbagai arah para pelaku yang tertangkap video warga di Warung Nangka dan beredar di media sosial. Kini menjadi buruan petugas di 5 Polsek di selatan Kabupaten Bogor,” tandasnya.

(YS)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *