Kapan Waktu yang Tepat untuk Service AC Mobil? Ayo, Cek AC Gratis di Sentral AC Bogor!

  • Whatsapp

jurnalbogor.com – AC (Air Conditioner) adalah salah satu fitur penting pada mobil yang memiliki banyak manfaat. Maka dari itu penting sekali bagi pemilik mobil untuk melakukan service AC mobil secara berkala agar AC bisa terus bekerja dengan baik.

Dengan suhu yang stabil, AC dapat membantu menjaga suhu dalam mobil tetap nyaman dan sejuk saat berkendara, sehingga pengemudi dan penumpang dapat berkendara dengan nyaman.

Read More

AC juga dapat membantu mengurangi paparan polutan udara dan debu di dalam mobil, terutama ketika berada dilingkungan yang penuh dengan asap kendaraan atau debu jalan. Dengan udara bersih di dalam mobil, kesehatan pengemudi dan penumpang akan terjaga.

“Saat berkendara dalam cuaca panas, komponen AC dapat membantu pengemudi tetap waspada dan fokus pada jalan, sehingga dapat menghindari kecelakaan akibat konsentrasi terganggu akibat kepanasan,” kata  Manager Operasional Sentral AC Yuke kepada Jurnal Bogor, Rabu (21/08/2024).

Layaknya komponen lain pada mobil, AC harus dirawat secara rutin untuk memastikan performanya tetap optimal dan menghindari kerusakan. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah service AC mobi dalam rangka memastikan AC mobil Anda berfungsi dengan optimal dan bertahan lama, disarankan untuk melakukan service AC mobil secara rutin.

Terdapat beberapa jenis service mobil berdasarkan waktunya. Service kecil pada AC mobil biasanya dilakukan setiap 6 bulan sekali atau setiap 10.000 km. Pada service kecil, teknisi akan memeriksa dan membersihkan filter AC, mengganti oli kompresor, dan melakukan pengecekan pada sistem AC untuk memastikan semuanya berfungsi dengan baik.

Service besar pada AC mobil biasanya dilakukan setiap 2 tahun atau setiap 40.000 km. Pada service besar, teknisi akan melakukan semua hal yang dilakukan pada service kecil, serta membersihkan evaporator dan kondensor, memeriksa kondisi selang AC, dan melakukan pengisian ulang refrigerant jika diperlukan.

Selain service kecil dan besar, perawatan AC mobil juga bisa dilakukan secara berkala, tergantung pada kondisi dan pemakaian mobil. Pada service berkala, teknisi akan memeriksa semua komponen AC dan melakukan perbaikan atau penggantian jika diperlukan.

Service AC mobil yang rutin dan tepat dapat memperpanjang umur AC mobil serta membuatnya lebih efisien dalam menghasilkan udara dingin. Jadi, pastikan untuk melakukan perawatan AC mobil secara teratur dan mengikuti jadwal service yang direkomendasikan oleh produsen mobil atau bengkel resmi.

Sebagai sebuah sistem yang kompleks, AC mobil membutuhkan perawatan dan perbaikan yang berkala untuk memastikan bahwa ia berfungsi dengan baik. Untuk perawatan AC yang berkualitas dan terjamin, Anda dapat mengandalkan bengkel Sentral AC di Jl. Sholeh Iskandar, RT 01/RW 11, Kedungbadak, Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat.

Bengkel Sentral AC dilengkapi dengan peralatan khusus dan teknologi terbaru untuk memeriksa dan memperbaiki AC mobil dan terjamin, serta teknisi yang berpengalaman juga secara khusus dilatih untuk melakukan perawatan dan perbaikan AC mobil dengan baik dan efisien.

Bengkel Sentral AC juga menawarkan layanan jaminan, sehingga jika ada masalah yang terjadi setelah perawatan, Anda dapat kembali  untuk dicek ke bengkel AC sentral AC akan mengatasi masalah tersebut tanpa biaya tambahan.

Kendaraan semakin nyaman dengan perawatan rutin di bengkel Sentral AC . Lakukan perawatan berkala sehingga kenyamanan Kendaraan  Anda senantiasa terjamin. Selama bulan Agustus  ini, Sentral AC memberikan promo Paket  Kemerdekaan yang menarik bagi konsumen Sentral AC. Promo Paket Kemerdekaan dan  program cek kondisi AC mobil secara gratis.  

(WH)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *