Atang Trisnanto Mundur dari DPRD, Ini Sosok Penggantinya

  • Whatsapp
Atang Trisnanto saat memimpin rapat paripurna di DPRD Kota Bogor, belum lama ini.

jurnalbogor.com- Anggota Fraksi PKS DPRD Kota Bogor, Atang Trisnanto memilih mundur sebagai wakil rakyat di parlemen. Hal itu lantaran ia akan berkontestasi di Pilkada Kota Bogor.

Alhasil, posisinya pun akan digantikan oleh pemilik suara terbesar ketiga di Bogor Utara dari PKS, yakni Abdul Rosid.

Read More

“Insya Allah setelah mendaftarkan diri ke KPU saya akan mengajukan surat pengunduran diri saya di DPRD Kota Bogor,” ujar Atang kepada wartawan, Rabu (28/8/2024).

Menurut Atang, ketika ia telah ditugaskan oleh partai, maka harus ikhlas melepaskan jabatan dengan segala konsekuensi dan risikonya.

Padahal, Atang juga masuk dalam bursa calon Ketua DPRD Kota Bogor dari PKS yang merupakan partai pemenang pemilu di Kota Bogor.

“Kami mengajukan tiga nama calon ketua DPRD pertama Adityawarman, Karynain Asyhar, dan Atang Trisnanto. Namun karena Atang dapat surat tugas maju ke Pilwakot maka tersisa dua mana tinggal DPP PKS yang memilih,” jelasnya.

Sementara itu, Pimpinan Sementara DPRD Kota Bogor, Adityawarman Adil mengatakan bahwa membentuk pimpinan definitif, fraksi, dan komisi di DPRD membutuhkan waktu sebulan.

Setelah itu, baru DPRD Kota Bogor bisa mulai bekerja secara efektif.

“Tahapannya insya Allah nanti kami akan berkoordinasi rapat dengan pimpinan partai untuk mempercepat pembentukan pimpinan dan alat kelengkapan dewan,” ucapnya.

Ia menegaskan bahwa siapa yang akan menjadi ketua dewan ditentukan oleh DPP.

“Semua partai untuk kebijakan pimpinan dewan diputuskan oleh pusat,” pungkasnya.

(FDY)

Editor: Fredy Kristianto

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *