jurnalbogor.com – Satu hari jelang Opening Ceremony Peparnas XVII 2024 di Kota Solo, Jawa Tengah, Kontingen Jawa Barat yang mentargetkan Juara Umum dalam Peparnas kali ini menggelar acara Malam Keakraban Kontingen Jawa Barat di RM Taman Sari, Jalan Adi Sucipto, Karang Anyar, Jawa Tengah, Sabtu (5/10/2024.)
Malam keakraban Kontingen NPCI Jawa Barat yang akan tampil pada ajang Peparnas XVII 2024 ini dihadiri oleh semua atlet, pelatih, manager, official, para pengurus dan Ketua NPCI Jawa Barat Harri Susanto serta Chief de Mission (CdM) Kontingen NPCI Jawa Barat, Katarina Endang Sarwestri, S.H, M.H yang juga sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat.
Ketua NPCI Jawa Barat, Harri Susanto mengatakan sangat berterima kasih kepada Ibu Kejati Jabar yang juga sebagai CdM Kontingen NPCI Jawa Barat dalam Peparnas XVII 2024 yang sudah mengundang seluruh Kontingen Jawa Barat pada malam keakraban ini.
Harri mengatakan, malam keakraban Kontingen Jawa Barat ini dihadiri oleh para Manager, Oficial, Pelatih, Asisten Pelatih dan SDM pendukung lainnya.
Lebih lanjut, kata Harri , semua atlet yang tergabung dalam Kontingen Jabar di Peparnas XVII 2024 dalam kondisi prima dan siap memberikan prestasi yang terbaik bagi Jabar.
Harri tampak optimis semua atlet akan all out serta berusaha memberikan penampilan terbaik demi hasil yang maksimal dalam Peparnas XVII 2024.
Tak hanya itu, sambung Harri , semua pengurus NPCI Jabar, atlet, pelatih, official, assisten manager dan manager yang tergabung dalam Kontingen Jawa Barat di Peparnas 2024 ini sangat bangga dan kagum atas dukungan dan perhatian yang tinggi dari Ibu Kejati Jabar selaku CdM Kontingen Jabar pada Peparnas 2024 ini.
Dalam Peparnas XVII 2024, Kontingen NPCI Jawa Barat akan tampil pada 16 cabang olahraga dan mentargetkan Juara Umum atau Jabar Kahiji.
Sementara itu, CdM Kontingen NPCI Jawa Barat, Katarina Endang Sawestri sehari sebelumnya mengatakan kondisi Kontingen Jawa Barat yang akan terjun dalam Peparnas XVII 2024 sangat aman dan kondusif.
Selain itu, sambung Katarina, semua atlet yang tergabung dalam Kontingen Jawa Barat dalam kondisi Prima.
Selaku CdM Kontingen NPCI Jawa Barat dalam Peparnas 2024, Katarina sangat pro aktif dalam memantau kondisi atlet dan fasilitas yang dibutuhkan para atlet yang tergabung dalam Kontingen Jawa Barat.
Disamping itu, Katarina terus memantau semua atlet dari semua cabor yang tergabung dalam Kontingen Jawa Barat pada Peparnas 2024 .
(asy)