Kerusakan Jalan Alternatif Akan Segera Diperbaiki

  • Whatsapp
Ruas jalan Alternatif Cikopo Selatan di Kampung Cidokom Desa Kopo Cisarua.

jurnalbogor.com – Kerusakan sebagian ruas jalan alternatif yang ada di wilayah Kecamatan Cisarua dan Megamendung, Kabupaten Bogor akan segera dilakukan perbaikan oleh UPT Jalan wilayah Ciawi. Hal ini karena adanya kerusakan di beberapa ruas jalan alternatif seperti di Kampung Cidokom, Desa Kopo Cisarua kerap menjadi keluhan setiap pengendara maupun warga sekitar.

Badan jalan yang mengalami kerusakan di desa tersebut disebabkan akibat tidak adanya saluran drainase di kiri dan kanan badan jalan. Hal itu menjadikan jika hujan turun atau ada pipa saluran air yang bocor menjadikan genakan air di badan jalan hingga aspal jalan tersebut menjadi rapuh.

Read More

“Tidak ada saluran air di titik jalan yang mengalami kerusakan ini. Kita berharap intansi terkait supaya secepatnya melakukan perbaikan. mengingat, ruas jalan ini merupakan jalan alternatif utama di wilayah Puncak,” ujar Suryana, warga Desa Kopo.

Selain lalulintas tidak nyaman akibat badan jalan yang berlubang itu, masalah kemacetan juga kerap timbul akibat laju kendaraan menjadi terhambat. Tidak heran, jika memasuki musim libur seperti libur akhir pekan, di kawasan tersebut lalulintas selalu mengalami kemacetan.

Menjawab keluhan masyarakat terkait kerusakan jalan tersebut, Kepala UPT Jalan wilayah Ciawi Rizky Akbar S.sos mengemukakan, pada Mei 2024 nanti program perbaikan terhadap ruas ruas jalan milik Kabupaten Bogor akan segera dilaksanakan, termasuk untuk ruas jalan alternatif Cikopo Selatan.

“Memang, berdasarkan pengawasan di lapangan terdapat beberapa ruas jalan alternatif milik Kabupaten Bogor mengalami kerusakan. Tetapi tidak perlu khawatir, di awal bulan Mei 2024 kerusakan badan jalan itu akan diperbaiki,” kata Rizky Akbar.

(DNG)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *