Jalan Kampung Kreteg Dikeluhkan Warga

  • Whatsapp
Jalan Kampung Kreteg

jurnalbogor.com – Infrastruktur menjadi modal penting demi mendongkrak ekonomi di satu wilayah. Namun hal ini dirasakan warga Kampung Kreteg RT 03/02, Kelurahan Padasuka, Kecamatan Ciomas, jalan lingkungan sepanjang 400 meter tersebut dikeluhkan warga, karena jalan rusak dan berlubang.

Salah satu warga Kampung Kreteg mengatakan, jalan tersebut belum dibangun lagi, padahal sudah diajukan melalui Musrenbang Kelurahan dan Kecamatan, namun hingga saat ini jalan tersebut belum diperbaiki.

Read More

“Iya betul, bahkan pengajuan jalan dalam Musrenbang pada tahun 2021 hingga tahun 2023 belum ada realisasinya,” ucap warga, Rabu (13/3/2024).

Pasalnya itu jalan hidup, yang dilalui oleh warga Kreteg dan para pedagang. Apalagi kondisi saat ini, musim hujan becek, jalan rusak dan berlubang.

“Akibat jalan rusak dan berlubang banyak pedagang gerobak yang jatuh,” kata warga.

Warga meminta kepada instansi terkait, baik Kelurahan Padasuka, Kecamatan Ciomas agar jalan lingkungan itu diperbaiki. “Mengingat itu akses jalan ke rumah warga Kreteg,” tukasnya.

(YS)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *