Inilah Nama-nama Caleg Dapil 2 yang Lolos Duduk di DPRD Kabupaten Bogor

  • Whatsapp

jurnalbogor.com – Meski unggul dalam raihan suara namun Partai Gerindra harus merelakan 1 kursinya di dapil 2 hasil dari pemilu sebelumnya. Raihan suara untuk Partai Gerindra sendiri untuk daerah pilihan 2 DPRD Kabupaten Bogor sebesar 118.581 atau 20,79 % dari total suara pemilih.

Partai Gerindra hanya mendapatkan 2 kursi dari 10 kursi untuk daerah pemilihan 2. Yang diduduki kembali oleh Ansori Setiawan dan Beben Suhendar, sedangkan Adi Suwardi yang pada pemilu 2019 harus tumbang di Pemilu 2024 ini.

Read More

Sedangkan PKS yang berhasil mengamankan dua kursi yakni kursi ke 2 dan kursi ke 10, masih diisi oleh petahanan Sulaeman dan Achmad Fathoni. Untuk merebut dua kursi PKS masih menyisakan 23.967 suara berdasarkan perkalian 3 saint lague. Hingga memiliki selisih 251 dari Gerindra yang menyisakan 23.716 suara untuk suara kursi ke tiga.

Untuk Partai Golkar sendiri masih dihuni oleh Amin Sugandi. Golkar yang hanya mendapatkan suara total 70.321, tidak cukup untuk mendorong sebanyak 2 kursi.

Sementara, di dapil dua Junaidi Samsudin yang merupakan Sekretaris DPC PPP meraih suara sebanyak 24.792. Junsam berhasil meraih rangking pertama untuk perolehan suara terbanyak dari semua caleg di dapil 2. Mesin PPP yang kurang panas membuat partai tersebut hanya mendapapatkan 52.003 suara dari total pemilih, hingga membawa PPP menduduki kursi ke – 5.

Kemudian Muad Khalim dan pasukan PDIP terlihat sangat bekerja keras hingga mendapatkan hasil yang efektif. Muad Khalim berhasil meraih 19.863 dari 64.357 suara yang diperoleh PDIP. Hingga mampu membawa sang petahana dari partai simbol Banteng tersebut maju ke periode berikutnya.

Untuk Demokrat sendiri, daerah pemilihan 2 direbut oleh Chandra Kusuma dengan perolehan suara sebesar 9.284 dari total suara pemilih 50.429. Chandra berhasil menduduki kursi ke 6.

Surprise datang dari Partai PKB dan Nasdem yang berhasil merebut kursi di dapil 2. PKB dengan perolehan suara sebesar 35.569 suara ditempati oleh Nunur Nurhasdian yang berhasil meraih suara 6.791 dan menduduki kursi ke-8.

Hal serupa juga dialami Nasdem yang berhasil membawa Rudi Sabana kembali merebut kursi dengan perolehan suara sebanyak 6.469 dari total suara 27.602 suara.

Peraih kursi Dapil 2 DPRD Kabupaten Bogor Periode 2024-2029

1.            Ansori Setiawan (Gerindra) Perolehan suara sebesar 118.581 suara
2.            Sulaeman (PKS) Perolehan suara sebesar 71.901 suara
3.            Amin Sugandi (Golkar) Perolehan suara sebesar 70.321 suara
4.            Muad Khalim (PDIP) Perolehan suara sebesar 64.357 suara
5.            Junaidi Samsudin (PPP) Perolehan suara sebesar 52.003
6.            Chandra Kusuma (Demokrat) Perolehan suara sebesar 50.429
7.            Beben Suhendar (Gerindra) Perolehan suara sebesar 39.527 suara
8.            Nunur Nurhasdian (PKB) Perolehan suara sebesar 35.569 suara
9.            Rudi Sabana ( NasDem) Perolehan suara sebesar 27.602 suara
10.          Achmad Fathoni (PKS) Perolehan suara sebesar 23.967 suara

** Nay Nur’ain

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *